May 17, 2020
Cara Memperbaiki Aki Basah dengan Garam
Aki basah merupakan elemen penting dalam berbagai perabotan mesin, baik itu transportasi, diesel, atau mesin-mesin lainnya. Namun demikian, aki basah dapat mudah rusak apabila tidak dilakukan secara optimal.
Beberapa orang pun kurang mengetahui bahwa aki basah yang sudah tidak dapat digunakan sebenarnya bisa diperbaiki. Cara memperbaiki aki basah dengan garam pun tidak terlalu sulit serta tidak perlu mengeluarkan biaya mahal.
Ingin tau tutorialnya? Simak ulasan berikut ini:
Tutorial Memperbaiki Aki Basah dengan Garam
- Siapkan dahulu peralatan-peralatan yang dibutuhkan dalam melakukan kegiatan ini. Peralatan tersebut yaitu, garum dapur beryodium, air zuur dengan tutup merah, obeng, air panas, suntikan injeksi (yang biasa digunakan untuk mengisi tinta printer), kemudian masker.
- Tuangkan air panas pada lubang baterai, termasuk dalam setiap lubang di dalamnya. Langkah ini berfungsi untuk mengaktifkan panel baterai yang sebelumnya sudah divonis tidak dapat digunakan. Usahakan sudah menggunakan masker dengan benar, sebab uap dapat menyebabkan pusing apabila terhirup.
- Goyangkan aki ke kanan dan ke kiri dengan pelan. Tak harus terlalu keras. Apabila aki basah jenis berat, silahkan menggerakkan bagian atasnya saja.
- Ulangi langkah memasukkan air panas kemudian mengeringkan kembali. Hingga 2 dan 3 kali di bawah sinar matahari.
- Jika sudah, isikan air dingin dengan garam beryodium sebanyak 5 sendok makan untuk aki besar dan 2 sendok makan untuk ukuran kecil. Pastikan bahwa air garam sudah larut dan tidak terdapat gumpalan di dalamnya.
- Jika sudah, charge aki dalam waktu kurang dari 10 menit / 15 menit.
- Matikan pengisi daya dan kuras semua isi air garam hingga bersih.
- Selanjutnya isi baterai aki dengan air zuur.
- Jangan lupa untuk membersihkan badan aki menggunakan air supaya tidak merusak tempat aki kendaraan.
- Terakhir, charger ulang daya aki. Apabila tidak memiliki charger, Anda dapat langsung memasangkannya pada kendaraan kemudian menyalakannya.
Demikian tutorial cara memperbaiki aki basah dengan garam. Semoga bermanfaat.